Jumat, 06 Februari 2009

Amien Rais: "Jihad Multidimensi" Lawan Cengkeraman Asing

Hidayatullah.com
Mantan Ketua MPR RI Prof Dr M Amien Rais mengatakan cengkeraman perusahaan-perusahaan besar asing di Indonesia harus dilawan antara lain dengan melakukan "jihad multidimensi" agar ekonomi Indonesia tidak terpuruk.

Perusahaan-perusahaan asing seperti British Petroleum, Freeport, Exxon Mobil dan Newmont hadir mengeruk kekayaan alam Indonesia karena elit politik Indonesia membuka diri bagi mereka, kata Amien dalam seminar bertema "Agama dalam Dunia Kontemporer" yang diselenggarakan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta bekerja sama dengan Kedubes Iran di Jakarta, Kamis.

"Mereka juga ditopang oleh kekuatan politik seperti Amerika Serikat dan Inggris, militer dan media massa dan kelompok intelektual di negara-negara itu yang terkooptasi," katanya.
Menurut dia, korporasi asing itu sesungguhnya sulit masuk ke Dunia Ketiga kalau elitnya menutup tapi "elit kita membuka diri bagi mereka."

Ia mengatakan perusahaan-perusahaan itu telah mengeruk kekayaan sumber daya alam Indonesia yang melimpah dan kekuatannya mencengkeram ekonomi Indonesia.
"Hal itu harus diubah dengan melakukan jihad multidimensi untuk menghadapi kekuatan dan cengkeraman Barat," kata Amin, mantan ketua umum Partai Amanat Nasional (PAN).

Mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah itu mengatakan bahwa agama dapat berperan untuk menghidupkan semangat melawan kezaliman dan melakukan perubahan-perubahan guna mencapai kemajuan, tak sebatas untuk kegiatan-kegiatan spiritual saja.

Berbeda dengan elit politik Indonesia, elit politik Iran di bawah Presiden Mahmoud Ahmadinejad menutup pintu bagi perusahaan-perusahaan seperti itu yang sudah diketahui sepak terjangnya, kata guru besar Universitas Gajah Mada (UGM) Yogyakarta itu.

Berbicara tentang Revolusi Islam di Iran, Amin berpendapat revolusi itu telah berhasil membuat terobosan sejarah, melebihi Revolusi Perancis dan Revolusi Bolshevik di Rusia."Kita berusaha menyamai atau melebihi, bukan mengimitasinya untuk mengatasi kekonyolan-kekonyolan yang terjadi di Indonesia yang mendapat kutukan utang,"

0 comments:

 

Simply Dini Copyright © 2011 Designed by Ipietoon Blogger Template and web hosting